sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Selasa, 30 Jun 2020 09:10 WIB

Fitur dark mode segera sambangi Facebook mobile

Setelah Instagram, WhatsApp, dan Facebook Messenger sudah mendapat fitur tersebut selama beberapa waktu terakhir ini, aplikasi Facebook untuk Android dan iOS juga akan kebagian fitur Dark Mode.

Fitur dark mode segera sambangi Facebook mobile
Facebook (Pixabay)

Facebook dikabarkan sedang melakukan uji coba fitur baru untuk aplikasi seluler mereka. Setelah sebelumnya meluncurkan mode gelap untuk pengguna desktop, mereka kini sedang mencobanya untuk versi mobile.

Beberapa orang mengaku bahwa mereka sudah dapat menggunakan mode gelap di perangkat seluler mereka. Dikabarkan, fitur ini sedang diuji coba baik untuk perangkat iOS dan juga perangkat Android.

Pihak Facebook pun sudah mengkonfirmasi hal tersebut. Mereka mengaku sedang melakukan uji coba fitur tersebut di beberapa pengguna mereka, dengan jumlah yang sangat terbatas dan belum disebar secara masif.

“Versi mobile dari mode gelap yang diperkenalkan Facebook bulan lalu untuk desktop dimaksudkan untuk mengurangi silau, khususnya di lingkungan yang kurang cahaya,” kata juru bicara Facebook, seperti dikutip dari laman The Verge (30/6/2020). Berikut ini tangkapan layar dari mode gelap yang sedang diuji coba :

 

 

Agak mengejutkan karena butuh waktu lama bagi Facebook untuk menerapkan fitur ini di aplikasi seluler mereka. Padahal, aplikasi lainnya milik mereka, seperti WhatsApp, Instagram, serta Facebook Messenger sudah memiliki fitur ini dalam waktu yang cukup lama.

Twitter bahkan telah memiliki versi mode malam untuk aplikasi Android dan iOS mereka semenjak beberapa bulan lalu. Bahkan, Google meluncurkan mode gelap untuk aplikasinya awal tahun ini.

Sayang, hingga saat ini masih belum diketahui kapan fitur tersebut akan segera dapat dinikmati oleh semua penggunanya. Namun tampaknya, mereka masih akan membutuhkan banyak waktu sebelum fitur ini dapat digunakan sepenuhnya.

 

Share
×
tekid
back to top