sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
Selasa, 02 Jun 2020 13:55 WIB

Android 11 Beta tidak sengaja meluncur, ungkap sejumlah fitur baru

Google tidak sengaja meluncurkan Android 11 Beta untuk smartphone Pixel 4 XL. Hal ini mengungkap beberapa fitur baru yang dibawa sistem operasi itu.

Android 11 Beta tidak sengaja meluncur, ungkap sejumlah fitur baru
Source: XDA Developers

Google sampai saat ini masih bekerja untuk terus mengembangkan sistem operasi terbarunya, yakni Android 11. Distribusi Developer Preview sampai saat ini sudah selesai dan sistem operasi versi beta yang seharusnya meluncur besok ternyata ditunda oleh Google. 

Namun, sejumlah pengguna mengaku telah menerima update Android 11 Beta pada smartphone Pixel 4 XL. Update itu dilaporkan berukuran 736MB dengan versi RPB1.200504.01. Entah kebetulan atau tidak, update ini hadir di hari yang sama dengan datangnya security patch Android 10 untuk bulan Juni. 

Hal ini memunculkan spekulasi di kalangan pengguna. Kemungkinan besar, Google sebenarnya hanya berniat meluncurkan security patch untuk Android 10. Namun karena adanya kesalahan, Android 11 Beta juga turut diluncurkan. 

Kemunculan Android 11 Beta ini turut mengungkap beberapa fitur baru yang dibawanya, di antaranya adalah perubahan bentuk ikon, hadirnya power menu, rekomendasi aplikasi untuk ditampilkan di home screen, hingga kontrol media playback di pengaturan cepat. 

Dilansir dari Gizchina (2/6), ini bukan kali pertamanya Google melakukan kesalahan seperti ini. Hal ini pernah terjadi pada 2017 lalu, di mana Android 7 (Nougat) tiba lebih dulu di perangkat Nexus 6P sebelum diluncurkan resmi. Demikian juga di tahun 2019, pengguna Pixel 2 XL juga mendapatkan patch Android 9 sebelum meluncur resmi. 

Berikut ini adalah tampilan beberapa fitur baru yang akan hadir di Android 11 Beta: 

Ikon baru di Android 11 (Source: Gizchina)

Menu baru bernama Power Menu (Source: Gizchina)

Kontrol media playback di Quick Setting (Source: Gizchina)

Rekomendasi aplikasi di home screen (Source: Gizchina)

Share
×
tekid
back to top