sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Senin, 20 Feb 2023 16:15 WIB

Ilmuwan ubah burung mati jadi drone, dampaknya bikin ngeri

Proyek mengandalkan burung mati untuk menempatkan kamera pengintai satwa liar di masa depan, namun ada dampak negatif yang akan ditimbulkan.

Ilmuwan ubah burung mati jadi drone, dampaknya bikin ngeri

Konspirasi "burung palsu" kini semakakin nyata setelah ilmuwan baru-baru ini berhasil menggunakan bangkai burung sebagai drone. Menurut sebuah laporan oleh New Scientist, proyek ini mengandalkan burung mati untuk menempatkan kamera pengintai satwa liar di masa depan. 

Tentu saja, drone burung mati ini tidak hanya digunakan untuk mengamati satwa liar. Sebaliknya, inovasi tersebut akan menjadi cara jitu dalam penggunaan militer, apalagi jika para ilmuwan mampu membuat burung mati itu mengepakkan sayapnya. 

Secara keseluruhan, gagasan dari inovasi ini adalah memberikan manusia akses pengawasan satwa liar yang lebih baik. Penggunaan burung mati sebagai drone dapat dengan mudah mengelabui satwa yang ada karena itu bisa menyatu dengan alam.

Namun, implikasi dari bagaimana alat ini dapat digunakan untuk tujuan militer, tentu saja, memprihatinkan bagi sebagian orang. Seperti laporan Tek.id sebelumnya, di mana tren drone komersial dapat diubah sedemikian rupa menjadi alat penyokong lini militer. 

Terlepas dari kemungkinan negatif itu, drone yang terlihat pada video di atas terlihat sangat realistis. Ini karena penciptanya menggabungkan tubuh burung Pegar dan Merpati yang diawetkan. Pengembangan lebih lanjut diperlukan untuk mengimplementasikan berbagai gerakan yang lebih maju, termasuk kemampuan mendarat. 

Drone burung mati ini bukan pertama kalinya yang dibuat oleh para peneliti. Sebelumnya, peneliti dari Rice University, Texas, mengubah laba-laba mati menjadi penangkap yang kuat dalam eksperimen yang aneh dan mengerikan.

Tag
Share
×
tekid
back to top