sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
Selasa, 21 Feb 2023 15:27 WIB

Catat! Biaya langganan Netflix turun hampir 50%

Penurunan paling signifikan diberikan untuk paket Basic Netflix, di mana potongannya hampir 50% dari Rp120.000 menjadi Rp65.000.

Catat! Biaya langganan Netflix turun hampir 50%
Source: Unsplas/Dima Solomin

Netflix Indonesia mengumumkan penurunan biaya langganan untuk beberapa paket yang ditawarkan di Tanah Air. Perusahaan menyebut, hal ini dilakukan untuk menghadirkan pengalaman yang tidak saja memuaskan kebutuhan tapi juga melebihi ekspektasi pengguna. 

"Tujuan kami sederhana: menawarkan serial dan film yang beragam dan bermutu bagi pengguna. Apa pun selera atau suasana hati pengguna, akan selalu ada tayangan yang tepat untuk mereka tonton, baik itu melalui perangkat bergerak seperti telepon genggam dan tablet atau komputer dan smart TV," ujar Netflix dalam pengumuman penurunan biaya langganan (21/2).

Penurunan paling signifikan diberikan untuk paket Basic, di mana potongannya hampir 50%. Dari harga sebelumnnya Rp120.000 per bulan, kini pelanggan paket Basic hanya dibanderol Rp65.000. Sementara untuk paket lainnya, yaitu Standard, berubah dari Rp153.000 menjadi Rp120.000.

Untuk paket lainnya, yaitu Ponsel dan Premium tidak ada perubahan. Harganya masih sama, dengan masing-masing Rp54.000 dan Rp186.000 per bulan. 

Netflix menjelaskan, biaya berlangganan ini akan dikenakan langsung bagi pengguna baru mulai 21 Februari 2023. Sedangkan untuk pelanggan lama, harga akan disesuaikan berdasarkan siklus penagihan masing-masing. Ini akan diinformasikan melalui email dan aplikasi Netflix dalam 30 hari sebelum biaya berlangganan baru diterapkan.

Perbedaan antara empat paket berlangganan Netflix terletak pada kualitas video dan audio yang ditawarkan, serta kemampuan akses dan unduh multi perangkat. Paket Ponsel dan Basic hanya bisa dibuka di satu perangkat sekaligus, paket Standard dapat dibuka di dua perangkat, sedangkan paket Premium bisa diakses di empat perangkat sekaligus.

Kualitas tontonan di pake Basic dan Standard adalah HD, sedangkan paket Premium mendukung hingga kualitas Ultra HD dengan dukungan audio spasial Netflix. Berikut ini informasi langganan dalam bentuk tabel:

Source: Netflix Indonesia

Share
×
tekid
back to top