sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
Senin, 30 Apr 2018 15:44 WIB

Asus ROG jadi hardware resmi kejuaraan PUBG Asia Tenggara

Produk yang hadir ke dalam kompetisi adalah motherboard, kartu grafis, minitor, notebook, router, dan periferal

Asus ROG jadi hardware resmi kejuaraan PUBG Asia Tenggara

Asus mengumumkan bahwa ROG menjadi mitra hardware resmi kejuaraan PUBG di Asia tenggara. Menggunakan perangkat Asus ROG, para gamer akan memiliki kesempatan untuk mewakili negara dan wilayah mereka dalam PUBG Global Invitational, yang akan diselenggarakan di Berlin, Jerman, pada bulan Juli 2018 dengan hadiah total sebesar USD 2 juta (Rp27 miliar).

ROG yang diklaim Asus menghadirkan jajaran penuh produk gaming profesional, membawa hardware mereka ke medan perang. Produk yang hadir ke dalam kompetisi adalah motherboard, kartu grafis, minitor, notebook, router, dan periferal. Berikut adalah perangkat Asus yang digunakan saat turnamen:

ROG Strix B360-H Gaming

Hadir dengan peningkatan yang diinginkan para gamer, motherboard generasi baru Stris B360-H Gaming memiliki peningkatan yang diinginkan para gamer. Ada aneka macam fitur khas motherboard tersebut seperti sirkuit DIGI+ VRM yang menghadirkan daya stabil pada CPU. Ada pula OptiMem trace routing yang meningkatkan sinyal memori, sehingga menghasilkan stabilitas dan performa tinggi.

Mendukung desain cyber-text dan pencahayaan Aura Sync RGB, B360-H menyajikan para gamer dengan tampilan futuristik yang dapat disesuaikan. Motherboard ini ini juga menyediakan pendingin yang lebih baik untuk bermain gim dalam menyesuaikan kecepatan kipas.

ROG Strix GTX 1070Ti

Kartu grafis ini dirancang dengan AutoExtreme Technology, MacContact, dan kipas WingBlade untuk pendinginan mutakhir serta keandalan demi menghadirkan performa cepat. Tidak ketinggalan pula Aura Sync untuk personalisasi PC.

Strix GeForce GTX 1070 Ti telah mengalami overclock dari dalam kemasan untuk memastikan performa unggul [ada kualitas grafis tertinggi. Bahkan para gamer akan mendapatkan performa tambahan via software GPU Tweak 2.

ROG Swift PG248Q

Asus menyatakan bahwa monitor ini mampu menghadirkan gameplay yang sangat mulus ketika bermain gim. PG248Q dilengkapi dengan panel layar beresolusi Full HD (1920 x 1080 piksel) serta aspect ratio 16:9. Tidak ketinggalan pula dukungan Nvidia G-Sync. Monitor gaming ini mengusung refresh rate 180 Hz dan response time 1ms untuk mengurangi gangguan tearing dan ghosting.

ROG Strix Flare

ROG Strix Flare adalah keyboard gaming dengan dukungan Aura-Sync RGB yang memadukan performa dan kenyamanan. Dilengkapi dengan switch Cherry MX RGB yang optimal untuk pengalaman penekanan tombol selama bermain gim. Tidak ketinggalan pula port USB yang memungkinkan gamer menghubungkan mouse atau perangkat lain.

ROG Pugio

Mouse khusus bermain gim ini dirancang dengan tombol sisi yang dapat dikonfigurasi, sehingga para gamer tidak perlu lagi menyesuikan diri dengan mouse yang belum pernah digunakan sebelumnya. Cara tersebut juga menghindari penekanan tombol sisi yang tidak disengaja.

ROG Strix 500

Ini adalah headset gaming pertama di dunia yang memiliki singkronisasi pencahayaan RGB melalui Aura Sync. Cara tersebut dapat dilakukan menggunakan koneksi Bluetooth untuk mengaktifkan sinkronisasi di seluruh headset yang mendukung via aplikasi khusus untuk Android dan iOS.

PlayerUnkown’s Battlegrounds (PUBG) adalah esport battle royale yang diakui secara internasional serta dikembangkan oleh PUBG Corporation. Bersama dengan ROG, mereka menetapkan tahap terbesar untuk para gamer di Asia Tenggara. Digelar di enam negara, masing-masing finalis nasional akan menjalani final regional yang akan diadakan di Thailand pada 24 dan 25 Juni 2018. Pemenang final regional akan mewakili seluruh wilayah dalam PUBG Global Invitational, yang akan diadakan di Berlin, Jerman, pada bulan Juli 2018.

Share
×
tekid
back to top