sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
Selasa, 04 Jun 2019 05:52 WIB

Apple janjikan peningkatan performa di iOS 13, ada Dark Mode

Meskipun Apple menjanjikan peningkatan performa dan hadirnya Dark Mode di iOS 13, para pengguna baru akan dapat mencicipinya akhir tahun 2019.

Apple janjikan peningkatan performa di iOS 13, ada Dark Mode

Apple pada akhirnya secara resmi meluncurkan update iOS 13 di acara WWDC 2019. Para pengguna sudah tak sabar untuk menantikan hal baru apa yang akan mereka dapatkan dalam pembaruan OS tersebut.

Salah satu hal yang digarisbawahi Apple adalah peningkatan performa melalui iOS 13. VP senior rekayasa perangkat lunak Apple, Craig Federighi mengungkapkan, hal yang paling akan terasa adalah peningkatan performa Face ID.

Dengan menggunakan iOS 13, para pengguna akan mendapatkan respons membuka Face ID 30 persen lebih cepat. Mereka juga mengubah manajemen bagaimana cara aplikasi terbuka dan menggunakan RAM dengan lebih efisien.

Tak ketinggalan, Apple juga menjanjikan unduhan 50 persen lebih kecil dan 60 persen pembaruan lebih kecil. Jadi, para pengguna akan lebih cepat dalam melakukan update perangkat di masa depan.

Ada juga penambahan fitur baru, yakni hadirnya fitur Dark Mode. Ternyata, fitur ini sudah ditunggu-tunggu para penggemar perangkat Apple. 

Mode ini pun akan diberlakukan secara global di seluruh OS. Jadi, para pengguna juga akan mendapatkan keyboard dan widget dalam Dark Mode. Pengguna juga akan mendapatkan fitur ini saat menggunakan aplikasi Video.

Integrasi AI juga dikabarkan akan mengalami peningkatan yang sangat drastis. Selain itu, pengguna juga akan mendapatkan banyak pembaruan aplikasi bawaan iOS, yang akan berjalan lebih mulus lagi.

Beberapa peningkatan aplikasi lainnya termasuk pemformatan desktop baru untuk Apple Mail, preferensi per-situs web di Safari, dan tampilan galeri baru di Notes untuk melihat semua catatan sekaligus.

Apple Maps juga telah dirombak dengan data peta yang komprehensif dan mode baru yang sama dengan Google Street View. Dengan kata lain, iOS 13 akan membuat perangkat Apple sedikit mirip dengan perangkat Android.

Apple juga telah menambahkan beberapa fitur terkait privasi baru, seperti Sign in with Apple. Fitur baru ini akan memungkinkan pengguna masuk ke layanan menggunakan Face ID tanpa mengungkapkan informasi pribadi apa pun ke layanan.

Pengembang juga akan dapat mengintegrasikan fitur ini ke dalam aplikasi dan layanan mereka. Aplikasi kamera mendapat efek pencahayaan potret baru yang memungkinkan pengguna untuk meningkatkan intensitas cahaya.

Untuk Anda yang sudah tak sabar, Apple baru akan menggelontorkan pembaruan ini secara resmi akhir tahun 2019 ini.

Tag
Share
×
tekid
back to top