sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
Kamis, 03 Mar 2022 12:04 WIB

AMD, ARM, dan Intel buat aliansi untuk standarisasi teknologi chiplet

Baru-baru ini AMD, ARM, dan Intel membuat sebuah aliansi untuk standarisasi teknologi chiplet bernama UCIe.

AMD, ARM, dan Intel buat aliansi untuk standarisasi teknologi chiplet

Perusahaan pembuat prosesor dan chipset saat ini sudah mulai menjadikan desain chiplet sebagai desain baru untuk produk mereka. Tapi. permasalahannya adalah saat ini belum ada standar industri untuk teknologi yang satu ini.

Oleh karena itu, sebagai upaya untuk memberlakukan standar chiplet untuk industri chipset dan prosesor, AMD, ARM, dan Intel membuat sebuah koalisi. Mereka pun telah membuat standar untuk teknologi ini.

Standar pertama yang mereka perkenalkan bernama Universal Chiplet Interconnect Express (UCIe). Standar ini dimaksudkan untuk memudahkan koneksi "die-to-die" dalam perangkat keras dan perangkat lunak. 

Jika semuanya berjalan dengan baik, seorang desainer dapat "mencampur dan mencocokkan" chiplet dari perusahaan yang berbeda untuk membuat sistem-on-chip yang ideal, seperti dilansir dari Engadget (3/3).

Aliansi ini juga disebut telah meratifikasi spesifikasi UCIe 1.0. Dan beberapa pihak, termasuk pembuat chip serta pengguna platform cloud besar seperti Google, Meta, Microsoft, Qualcomm, Samsung, dan TSMC telah masuk dalam aliansi ini.

Meski demikian, kita masih belum akan melihat prosesor atau chipset yang mendukung skema standar chiplet baru ini dalam waktu dekat. Sebab. UCIe masih harus bekerja untuk mendefinisikan faktor bentuk, protokol, dan detail lainnya.

Dengan dibuatnya standar ini, akan memudahkan perusahaan perangkat keras dan lunak pendukung untuk membuat perangkat yang universal. Meski bukan berarti sebuah perangkat bisa otomatis digunakan di semua teknologi chiplet, namun setidaknya mereka sudah memiliki sebuah standar.

Tag
Share
×
tekid
back to top