sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Senin, 20 Agst 2018 14:08 WIB

20 iPhone dirampok dari Apple Store

Empat pria berhasil membobol berbagai perangkat di Apple Store, Roseville Galleria dengan total kerugian mencapai USD20.000

20 iPhone dirampok dari Apple Store

Empat pria berhasil membobol berbagai perangkat di Apple Store, Roseville Galleria. Total produk yang digondol pencuri itu diperkirakan senilai USD20.000.

Menurut Departemen Kepolisian Roseville, tersangka yang terdiri dari empat pria dewasa itu mengenakan hoodie dan sepatu Keds. Mereka memasuki Apple Store di Westfield Galleria sekitar pukul 8 malam. Tanpa merasa dicurigai, mereka yang beraksi di Apple Store yang saat itu juga dikunjungi konsumen tersebut mulai memotong tali pengaman perangkat yang dipajang.

Meski para tersangka berada di toko hanya untuk waktu yang singkat, polisi menyebut mereka berhasil memboyong 20 iPhone, dua MacBook Pro dan iPad mini. Pelanggan dan karyawan Apple Store yang melihat aksi itu lantas menelepon polisi dan mengabadikan aksi tersebut. Sayangnya tak ada yang bertindak melakukan pencegahan. Ketika kepolisian tiba di lokasi, para tersangka telah pergi meninggalkan Apple Store.

Juru bicara Departemen Kepolisian Roseville Rob Baquera menuturkan bahwa para tersangka tidak bersenjata. Lebih lanjut kepolisian meminta bantuan masyarakat untuk menemukan atau menginformasikan kepolisian setempat jika melihat keberadaan tersangka.

Insiden serupa juga sempat terjadi bulan lalu di Fresno. Dalam hitungan detik, sekelompok pria berhasil membobol beberapa perangkat Apple senilai USD27.000 dari Apple Store di Fresno, California pada 7 Juli lalu.

Kepolisian awalnya mendapat lapotan bahwa aksi itu merupakan perampokan bersenjata. Namun kemudian polisi memutuskan pencurian itu berlangsung cepat dan tidak ada senjata yang digunakan pelaku. Tak jelas apakah perampokan di Apple Store Roseville berkaitan dengan perampokan di Fresno. Demikian dilansir Sacbee.

Share
×
tekid
back to top