sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Rabu, 16 Jun 2021 09:34 WIB

Xiaomi patenkan pemindai sidik jari pada layar melengkung

Xiaomi telah mematenkan smartphone mendatang yang memiliki layar melengkung dengan pemindai sidik jari yang dipasang di samping.

Xiaomi patenkan pemindai sidik jari pada layar melengkung
Source: Gizmochina

Xiaomi kembali terpantu tengah mengajukan paten untuk teknologi di smartphonenya. Bocoran terbaru, smartphone Xiaomi mendatang akan memiliki desain unik. Dilansir dari Gizmochina (16/6), gambar paten mengungkapkan smartphone akan memiliki pemindai sidik jari yang dipasang di samping yang ditempatkan pada layar melengkung. 

Xiaomi dikabarkan telah mengajukan paten desain smartphone tersebut ke United States Patent Application Publication. Diketahui paten tersebut telah diajukan pada 3 Juni 2021 dan menampilkan smartphone dengan layar melengkung dari ujung ke ujung. Dengan kata lain, smartphone ini mungkin merupakan model unggulan kelas premium. 

Source: Gizmochina

Salah satu fitur yang paling menonjol dari smartphone ini adalah pemindai sidik jari samping, yang ditempatkan di sisi kanan layar melengkung. Kabarnya sensor sidik jari tersebut akan ditempatkan di bawah layar melengkung tersebut. Sedangkan smartphone ini memiliki desain mirip seri realme X3 SuperZoom dan Mi 10i.

Mengingat sebagian besar smartphone melengkung menggunakan panel AMOLED, Xiaomi dikabarkan akan memperkenalkan layar LCD IPS melengkung dengan pemindai sidik jari yang dipasang di samping. Sayangnya, sketsa paten tidak mengungkapkan elemen desain lain terkait smartphone ini. 

Bila semua rumor ini benar, maka penyertaan layar IPS LCD melengkung bisa menjadi perubahan besar untuk smartphone kelas menengah dan smartphone terjangkau yang tidak menawarkan sensor sidik jari dalam layar. Tampaknya kita masih harus sabar menunggu hingga Xiaomi benar-benar meluncurkan smartphone mendatang untuk mengetahui desain pemindai sidik jari baru tersebut. 

Share
×
tekid
back to top