sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Selasa, 06 Agst 2019 12:53 WIB

Touch ID diperkirakan akan kembali di iPhone 2021

Analis Ming-Chi Kuo memperkirakan bahwa iPhone 2021 mendatang akan dibekali dengan pemindai sidik jari di layar.

Touch ID diperkirakan akan kembali di iPhone 2021
Source: Forbes

Kini terdapat laporan terbaru dari analis Ming-Chi Kuo terkait iPhone Apple. Dilansir dari Gizmodo (5/8), Kuo memperkirakan bahwa Touch ID dan Face ID akan kembali dibekali ke iPhone 2021 mendatang. Namun kabarnya Apple akan menggunakan pemindai sidik jari yang terpasang langsung ke layar iPhone, didasarkan pada salah satu pembaca sidik jari ultrasonik Qualcomm dan mirip apa yang digunakan Samsung Galaxy S10. 

Meski sebelumnya Kuo telah menyebutkan masalah seperti konsumsi daya, ukuran area penginderaan, ketebalan modul, dan lainnya menjadi alasan mengapa Apple belum memasukkan teknologi tersebut dalam iPhone 2019. Namun diperkirakan teknologi tersebut sudah akan bisa digunakan pada iPhone 2021 mendatang. 

Sementara itu, Apple sebelumnya telah mengajukan paten terkait sensor sidik jari di layar. Ini termasuk mengajukan gagasan pemindai sidik jari di layar, yang dapat melakukan pemindaian pada bagian mana saja di layar. Tentunya ini cukup berbeda dengan smartphone lainnya, yang hanya memiliki sensor pemindai terbatas pada bagian kecil di bawah layar. 

Mengingat ini baru hanya berupa perkiraan saja, sehingga tampaknya kita masih harus sabar menunggu beberapa waktu lagi untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait iPhone 2021. Bagaimana menurut mu terkait iPhone 2021 ini?

Share
×
tekid
back to top