sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
Minggu, 29 Jul 2018 07:00 WIB

Sony Xperia XZ3 pakai sensor kamera 48MP

Resolusi kameranya mengalahkan kamera mirrorless Sony A7R III yang merupakan kamera untuk kelas profesional

Sony Xperia XZ3 pakai sensor kamera 48MP

Setelah beberapa hari lalu Sony mengumumkan sensor terbarunya, rumor mengenai smartphone dengan sensor 48MP tersebut muncul. Perangkat tersebut dikatakan akan mengusung sensor Quad-Bayer demi meningkatkan performa cahaya rendah pada ukuran sensor 12MP.

Bentuk dari smartphone flagship Sony Xperia XZ3 yang beredar di internet menunjukkan bahwa ponsel tersebut hanya menggunakan satu kamera belakang, berbeda dibandingkan dengan kamera ganda yang digunakan oleh Xperia XZ Premium.

Konfigurasi satu kamera tersebut telah dikonfirmasi oleh dari sebuah website asal Jepang, yang menunjukkan hanya satu sensor kamera belakang dengan resolusi 47 MP. Lantaran daftar benchmark tersebut dibuat menggunakan model pra-produksi, beberapa spesifikasi masih kemungkinan berubah sebelum tanggal peluncuran resminya, tetapi sangat mungkin kita akan merasakan sensor Sony IMX586 terbaru di smartphone itu.

Kita akan mengetahui kebenaran rumor tersebut lebih banyak lagi ketika Xperia XZ3 akan diluncurkan secara resmi di ajang IFA. Jadi jika Anda salah satu penggemar Sony, harap bersabar dulu ya. Oiya, kemungkinannya sangat kecil Xperia XZ3 bakal masuk secara resmi ke Indonesia. Demikian dilansir DP Review (26/7).

Share
×
tekid
back to top