sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Kamis, 26 Sep 2019 17:53 WIB

Samsung rilis dua seri Galaxy A20s dan A30s, entry level kaya fitur

Ragam fitur baru dan menarik bertabur di dua seri Galaxy A20s dan A30s. Samsung memang melirik pasar anak muda yang gemar mengkonsumsi konten multimedia secara streaming.

Hari ini, Kamis (26/9) Samsung resmi meluncurkan dua seri Galaxy A terbaru. Samsung Galaxy A20s dan A30s. Samsung mengklaim smartphone ini hadir untuk mendukung keseharian pengguna live, mulai dari live-content, gaming, streaming, sampai payment.

Oleh karena itulah keduanya dibekali ragam fitur seperti tiga kamera utama, NFC, Dolby Atmos pada speaker, sampai AI Gaming Booster. Menurut data rilisan Samsung, generasi muda rata-rata menghabiskan sekitar 18 jam per hari untuk menikmati konten hiburan, video live streaming, game online, dan 42% dari mereka mendengarkan musik streaming.

Tidak heran, smartphone entry level Samsung pun memiliki fitur untuk mengakomodasi kebutuhan tersebut. Galaxy A20s misalnya, diberi fitur audio Dolby Atmos untuk mendengarkan suara yang lebih baik, melalui earphone maupun speaker.

Galaxy A20s pun hadir dengan baterai 4000 mAh. Kapasitas yang cukup awet untuk memutar konten streaming seharian.

Kamera utamanya pun sudah mengusung tiga kamera utama, 13MP kamera belakang, 8MP kamera Ultra Wide, dan 5MP untuk mengatur bokeh.

Galaxy A20s hadir dalam 2 varian, yakni RAM 3GB/ ROM 32GB, seharga Rp2.499.000. Untuk varian RAM 4G/ ROM 64GB, dibandrol Rp2.799.000.

Pada Galaxy A30s, fitur yang diutamakan adalah untuk mengakomodir pemain game mobile. Oleh karena itu, hadir AI Gaming Booster yang mampu mengenal tipe game yang sedang dijalankan oleh perangkat tersebut. Kehadiran NFC di dalamnya juga salah satu fitur menarik selain baterainya juga berkapasitas 4000 mAh.

Kamera utamanya juga berjumlah tiga buah. Kombinasinya berupa kamera 25MP, ketambahan 5MP berjenis Ultra Wide Angel, dan 8MP untuk kamera bokeh.

Galaxy A30s hadir dengan RAM 4GB dan memori internal sebesar 64 GB. Perangkat ini sendiri dihargai Rp3.299.000

Share
×
tekid
back to top