×
Kanal
    • partner tek.id realme
    • partner tek.id samsung
    • partner tek.id acer
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd

Siap-siap! Redmi Note 14 Series akan meluncur di Indonesia bersama Rich Brian

Oleh: Erlan - Senin, 13 Januari 2025 10:40

Bertepatan dengan peluncuran Redmi Note 14 Series di pasar global, Xiaomi Indonesia memberikan konfirmasi akan kehadiran Redmi Note 14 Series di Tanah Air.

Redmi Note 14 akan meluncur di Indonesia bersama Rich Brian

Bertepatan dengan peluncuran Redmi Note 14 Series di pasar global, Xiaomi Indonesia memberikan konfirmasi akan kehadiran Redmi Note 14 Series di Tanah Air. Smartphone ini dikenal sebagai perangkat mid-range dengan fitur-fitur sekelas flagship, menggabungkan inovasi teknologi tinggi dan desain keren yang sesuai dengan kebutuhan serta keinginan generasi muda yang selalu siap #AlwaysReady.

Dengan performa yang tangguh dan fitur-fitur canggih seperti kamera berkualitas tinggi, daya tahan baterai yang lama, dan layar yang jernih, Redmi Note 14 Series siap menjadi pilihan utama di kelasnya. Produk ini juga menawarkan nilai yang luar biasa dengan harga yang kompetitif, membuatnya semakin menarik bagi konsumen di Indonesia.

Mengusung semangat inovasi dan kreativitas, Xiaomi Indonesia menggandeng Rich Brian, sosok musisi muda Indonesia yang telah meraih kesuksesan internasional, untuk menciptakan kolaborasi come back yang ikonik. Kehadiran Rich Brian diharapkan dapat membawa energi dan kreativitas yang serupa dengan Redmi Note 14 Series. Ponsel ini diharapkan dapat menginspirasi penggunanya untuk terus berkreasi dan berprestasi, sejalan dengan semangat yang dibawa oleh Rich Brian.

Dengan membawa konsep "Iconic Shot, AI Crafted", seri smartphone ini dirancang untuk hadirkan pengalaman fotografi yang iconic dengan dibekali dengan kemampuan AI yang akan mengoptimalkan kinerja kamera untuk menghasilkan foto yang lebih tajam, jernih, dan penuh detail, bahkan dalam berbagai kondisi pencahayaan. Selain itu, AI ini juga dapat dioptimalkan untuk mendukung kreativitas berkreasi saat editing, menambahkan berbagai efek dan penyesuaian otomatis untuk hasil yang lebih maksimal.

“Redmi Note Series selalu menjadi seri mid-range dari Xiaomi yang paling dinantikan. Seri ini membawa sejumlah pembaruan yang lebih fresh, dinamis, dan kekinian sehingga cocok menjadi perangkat andalan bagi generasi muda #AlwaysReady. Indonesia, bersiaplah Redmi Note 14 Series akan segera hadir Januari ini bersama Rich Brian, seorang rapper Indonesia yang selalu berinovasi dan berani mendobrak batasan.” kata Marketing Director Xiaomi Indonesia, Andi Renreng.

×
×
back to top