sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Selasa, 19 Jan 2021 17:57 WIB

realme C20 akan mengusung baterai 5000mAh

Informasi terkait perangkat baru realme C20 telah muncul di situs retailer Vietnam FT Shop, yang mengungkap spesifikasi utama dan gambar render resminya.

realme C20 akan mengusung baterai 5000mAh
Source: Gizmochina

Pada bulan lalu, smartphone realme C-series terbaru bernama realme C20 telah disertifikasi oleh otoritas NBTC Thailand. Kini smartphone ini muncul di situs retailer Vietnam FT Shop, yang mengungkap spesifikasi utama dan gambar render resmi. Diperkirakan ini juga akan segera diluncurkan di berbagai pasar Asia. 

Dilansir dari Gizmochina (19/1), realme C20 akan ditenagai chipset MediaTek Helio G35. Diketahui chipset tersebut juga digunakan pada beberapa realme C-series, yakni realme C11, realme C12, dan realme C15. Untuk layarnya, smartphone menggunakan layar IPS LCD berukuran 6,5 inci dengan waterdrop notch. Layarnya juga menawarkan resolusi HD+ 720 x 1600 piksel. 

Smartphone ini juga memiliki kamera selfie beresolusi 5MP, sedangkan pada bagian belakangnya terdapat kamera tunggal beresolusi 8MP bersama LED flash. Realme C20 juga akan menjalankan sistem operasi Android 10, serta dibekali RAM 2GB bersama penyimpanan internal 32GB. 

Selain itu, smartphone tersebut akan dibekali baterai berkapasitas 5000mAh dan mendukung pengisian daya 10W. Diketahui smartphone ini akan hadir dengan varian warna Biru dan Hitam di Vietnam seharga VND2.690.000 (Rp1,6 juta). Tampaknya kita masih harus menunggu hingga realme benar-benar meluncurkan seri C20 ini untuk melihat spesifikasi lengkapnya, dan mengetahui apakah smartphone ini juga akan meluncur di Indonesia.

Share
×
tekid
back to top