sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Jumat, 19 Feb 2021 10:27 WIB

Jelang peluncuran, begini spesifikasi realme GT 5G

Realme GT 5G (realme Race) dikabarkan akan mendukung pengisian daya 65W dan mengemas baterai berkapasitas 5.000 mAh.

Jelang peluncuran, begini spesifikasi realme GT 5G
Source: GSM Arena

Menjelang peluncuran realme GT 5G (realme Race) pada tanggal 4 Maret, kini terdapat bocoran yang mengungkapkan smartphone tersebut akan mendukung pengisian daya 65W. Dilansir dari GSM Arena (19/2), bocoran ini berasal dari sertifikasi 3C Tiongkok yang juga mengungkap smartphone dengan nomor kode RMX2202. 

Diketahui nomor kode tersebut telah muncul sebelumnya di database TENAA. Kabarnya, smartphone ini juga akan hadir dengan solusi pengisian daya flash UltraDART 125W dari realme. Sebelumnya realme GT 5G juga dikabarkan akan bertenaga chipset Qualcomm Snapdragon 888. 

Realme GT 5G akan menampilkan layar dengan kecepatan refresh 120Hz, dan dibekali layar OLED dengan pemindai sidik jari dalam layar untuk sistem keamanannya. Perusahaan akan membekali smartphone ini dengan RAM berkapasitas hingga 12GB, dan penyimpanan internal berkapasitas 256GB. Realme GT 5G juga akan menjalankan sistem operasi Android 11 dengan interface realme UI 2.0. 

Selain itu, realme GT 5G dikabarkan akan mengemas baterai berkapasitas 5.000 mAh. Untuk kamera belakangnya, realme GT 5G akan memiliki resolusi utama 64MP, lensa ultrawide 13MP, dan lensa telefoto 13MP. Sayangnya belum terdapat banyak bocoran mengenai spesifikasi realme GT 5G lainnya dan perkiraan harga yang akan dibanderol. 

Share
×
tekid
back to top