sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
Jumat, 16 Agst 2019 14:26 WIB

Inikah wujud asli Huawei Mate 30 Pro?

Foto yang menampilkan ponsel Mate 30 Pro lebih dekat, menunjukkan adanya layar yang melengkung di kedua sisi.

Inikah wujud asli Huawei Mate 30 Pro?
(Foto: Gizmochina)

Huawei diprediksi akan meluncurkan ponsel seri Mate 30 pada September mendatang. Jelang peluncuran smartphone tersebut, beberapa foto panel depan Huawei Mate 30 muncul ke publik. Tak hanya tampilan depannya, foto panel belakangnya pun terlihat dalam foto yang berbeda.

Sama seperti gambar Mate 30 yang muncul pekan sebelumnya, gambar baru menunjukkan perangkat namun dengan dipasangkan case guna menyamarkan desain asli perangkat. Oleh karenanya tak begitu jelas apakah smartphone yang ditampilkan itu merupakan milik Huawei Mate 30 atau Mate 30 pro.

Foto yang menampilkan ponsel lebih dekat, menunjukkan adanya layar yang melengkung di kedua sisi. Bocoran yang belum lama ini mencuat memang menyebutkan smartphone ini akan hadir dengan tampilan yang melengkung di dua sisi. Namun Mate 30 Pro akan memiliki layar yang lebih melengkung ketimbang versi biasa. 

Kemungkinan besar perangkat dalam foto ini adalah gambar terbaru dari mate 30 Pro. Di bagian atas layar terungkap adanya poni berukuran lebar yang bisa menampung semua jenis sensor guna membuka kunci dengan wajah secara 3D, kamera depan dan komponen lainnya.

Huawei Mate 30 Pro

Di foto lainnya terlihat tampilan belakang Mate 30 Pro. Sayangnya kamera belakang ponsel ini tertutup oleh casing, namun terlihat lampu LED-nya yang cukup panjang, yang kemungkinan berada di samping beberapa sensor utama kamera utama ponsel tersebut. Dari desainnya, perangkat dalam foto ini amat mirip dengan render casing Mate 30 Pro yang sebelumnya meruak ke publik.

Render case Mate 30 Pro belum lama ini terungkap dan menunjukkan bahwa ponsel ini akan membawa modul kamera bulat dengan tiga lensa dan LED flash berbentuk persegi. Komponen yang memanjang di kiri belakang juga tampak seperti LED flash. Satu fitur yang kemungkinan besar melengkapi ponsel ini yaitu pemindai sidik jari di layar.

Rumornya Huawei mate 30 Pro akan membawa layar 6,71 inci dengan resolusi quad HD+. Chipset-nya kemungkinan menggunakan Kirin 990 yang akan diresmikan di IFA 2019 bulan depan. Ponsel ini juga akan dilengkapi RAM hingga 12GB dan baterai 4.200 mAh yang mendukung pengisian cepat 55W dan pengisian nirkabel yang cepat pula.

Soal kamera, Mate 30 Pro kemungkinan menampilkan sepasang sensor 40MP. Smartphone ini diprediksi akan dirilis pada 19 September mendatang.

Share
×
tekid
back to top