sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Minggu, 14 Apr 2019 11:57 WIB

Ini spesifikasi penerus Samsung Galaxy A30

Terdapat bocoran spesifikasi di TENAA yang tampilkan dua nomor model SM-A3050 dan SM-A3058, sebagai penerus Galaxy A30.

Ini spesifikasi penerus Samsung Galaxy A30
Source: AndroidPIT

Baru-baru ini, ada bocoran dua smartphone Samsung yang telah disertifikasi oleh TENAA China. Dilansir dari Gizmochina (13/4), dua smartphone ini memiliki nomor model SM-A3050 dan SM-A3058. Diperkirakan dua smartphone ini akan menjadi varian dari Galaxy A30. Namun, spesifikasi dua smartphone ini dikabarkan lebih mirip dengan Galaxy M30 (SM-M305F).

Samsung SM-A3050 kabarnya akan menampilkan layar Amoled 6,4 inci seperti Galaxy M30, tapi memiliki resolusi HD+ 1560 x 720 piksel. Daftar TENAA juga mengklaim smartphone ini akan hadir dengan prosesor octa-core 1.8GHz atau 1.6GHz. Kabarnya, smartphone ini juga akan memiliki varian RAM 4GB, 6GB, dan 8GB. Smartphone ini juga akan memiliki varian memori internal 64GB dan 128GB.

Untuk kamera utamanya akan memiliki resolusi yang sama dengan Galaxy M30. Kameranya akan beresolusi 13MP, 5MP, dan 5MP. Sedangkan kamera selfie-nya akan beresolusi 16MP. Samsung SM-A3050 juga akan menjalankan sistem operasi Android 9 Pie dan baterai berkapasitas 4.900 mAh yang mendukung pengisian cepat. Kabarnya smartphone ini juga akan memiliki pemindai sidik jari untuk sistem keamanannya.

Dikabarkan smartphone ini akan berdimensi 75,1 x 159 x 8,4 mm dengan bobot 174 gram. Samsung juga diperkirakan akan menghadirkan tiga varian warna, yakni Hitam, Emas, dan Biru. Sayangnya hingga kini belum ada bocoran gambar untuk dua smartphone ini. 

Share
×
tekid
back to top