sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Selasa, 12 Mei 2020 18:01 WIB

Headphone pertama Apple akan bisa dipakai terbalik

Terbalik di sini berarti headphone ini dapat berfungsi sebagai channel kiri dan kanan secara bergantian.

Headphone pertama Apple akan bisa dipakai terbalik

Masih ingat kalau Apple dirumorkan akan memiliki headphone dengan merek sendiri? Headphone ini merupakan seri pertama perangkat audio over ear dari Apple. Sejauh ini, Apple hanya memiliki produk earphone dan TWS seperti AirPods dan AirPods Pro. 

Bocoran terbaru sebelumnya mengungkapkan kalau headphone Apple ini akan hadir dengan nama Airpods Studio. Bahkan perangkat ini kabarnya akan hadir dengan sensor dan fitur software yang belum pernah ada di produk audio Apple. 

Kabarnya AirPods Studio akan hadir dengan fitur mirip ear detection di seri AirPods lainnya. Namun, alih-alih mendeteksi telinga, sensor di AirPods Pro akan dapat mengenali di mana lokasi headphone itu berada, entah di telinga atau di leher penggunanya. Dengan begini, AirPods Studio akan tahu saat dimana musik harus dihentikan ketika perangkat ini sedang tidak terpasang di telinga pengguna. 

Nah, fitur lain yang akan dimiliki AirPods Studio ini adalah kemampuan untuk mengenali orientasi kiri atau kanan. Biasanya, headphone memiliki channel kiri dan kanan yang paten. Namun di AirPods Studio, di mana perangkat ini dikabarkan mengusung konsep modular, sensornya cukup pintar untuk mengetahui di sebelah mana mereka diposisikan. 

Dengan mengandalkan sensor itu, pengguna tidak akan menemui kondisi tertukarnya channel headphone ini. Keduanya bisa menjadi sisi kiri dan kanan secara bergantian. 

Dilansir dari 9to5mac (12/4), AirPods Studio kabarnya juga akan dibekali dengan Active Noise Cancellation dan Transparency Mode. Nantinya, pengguna akan dapat berpindah antara dua mode ini dengan mudah. ANC akan berfungsi untuk mengurangi noise eksternal. Sebaliknya Transparency Mode akan berguna ketika pengguna hendak mendengarkan suara sekitar. 

Share
×
tekid
back to top