sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Rabu, 03 Jun 2020 09:45 WIB

Google punya dongle Android TV baru

Google dikabarkan akan meluncurkan dongle Android TV baru sebagai penerus dari Chromecast Ultra. Perangkat ini sudah dibekali dengan remote dan software Android TV di dalamnya.

Google punya dongle Android TV baru
Source: XDA Developers

Google dikabarkan sedang menyiapkan diri untuk meluncurkan hardware baru tahun ini, salah satu di antaranya adalah perangkat streaming media. Perangkat ini dirumorkan akan menjadi penerus dari Chromecast Ultra, tetapi memiliki remote dan software Android TV di dalamnya. 

Kabarnya dongle Android TV ini akan meluncur di bawah merek Google Nest. Bentuknya  sendiri dideskripsikan mirip dengan Chromecast Ultra dengan sedikit perubahan. Nah, bocoran terbaru mengungkapkan bagaimana desain yang dimiliki perangkat ini. 

Awal Maret lalu, sebuah  rumor mengungkapkan rencana Google untuk meluncurkan perangkat tersebut. Perangkat yang memiliki kode “Sabrina” akan sedikit berbeda dengan Chromecast Ultra. Jika kontrol Chromecast sepenuhnya dilakukan melalui smartphone pengguna, versi baru ini dapat dioperasikan melalui remote. “Google Remote” itu sendiri sudah mendapatkan sertifikasi dari FCC. 

Dilansir dari XDA Developers (3/6), Google Sabrina memiliki bentuk lonjong, tidak seperti Chromecast Ultra yang mengadopsi bentuk bulat. Pilihan warnanya juga terbilang lebih banyak dari Chromecast Ultra. Jika perangkat sebelumnya hadir dengan dua pilihan warna saja, yakni hitam dan putih, Google Sabrina memiliki warna tambahan baru, yakni pink.

Remotenya hadir dengan tombol khusus untuk mengaktifkan Google Assistant. Namun, belum diketahui dengan pasti apakah remote ini juga dibekali dengan tombol khusus untuk menuju ke layanan streaming seperti Netflix atau Amazon Prime Video. Fitur ini sudah lazim terdapat di remote untuk Smart TV. Dalam video marketingnya, remote ini memiliki warna putih. Warna lain diprediksi akan sesuai dengan pilihan warna pada Google Sabrina. 

Untuk diketahui juga, berdasarkan analisis firmware-nya, perangkat ini sudah mendukung Dolby Vision dan berbasis pada chipset Amlogic. Namun, tidak diketahui dengan pasti seri apa yang digunakan. 

Sayangnya, sampai saat ini Google belum mengungkap berapa harga yang ditawarkan untuk perangkat streaming media ini. Waktu peluncurannya pun masih belum diketahui. Kendati begitu, Pixel 4a dilaporkan akan meluncur pada Juli mendatang. Sementara peluncuran Android 11 Beta ditunda menyusul meningkatnya protes warga AS untuk menuntut keadilan terhadap kematian George Floyd. Sampai saat ini, Google belum mengkonfirmasi ulang kapan Android 11 Beta akan meluncur. 

Share
×
tekid
back to top