sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Senin, 08 Agst 2022 08:05 WIB

Google ketahuan kembangkan ponsel Pixel berbahan keramik dan kamera 2K

Selama ini Google membuat ponsel Pixel dengan bahan seperti plastik, kaca, dan logam. Namun kali ini mereka diinformasikan bakal membuat ponsel dari bahan keramik.

Google ketahuan kembangkan ponsel Pixel berbahan keramik dan kamera 2K

Google melakukan sesuatu yang unik dengan desain seri Pixel 6 generasi terbaru. Tidak seperti ponsel Pixel 6 generasi awal, pada belakangnya terdapat beberapa perubahan yang cukup unik, dimana selain menggunakan kamera yang disebut lebih estetis, namun bagian belakangnya akan terbuat dari bahan keramik.

Menurut tipster terkenal Tiongkok, Digital Chat Station, Google bekerja sama dengan Foxconn, perusahaan yang juga memproduksi iPhone, untuk membuat Pixel flagship yang misterius dan ponsel lipat Pixel yang telah lama dikabarkan di Tiongkok.

Hal ini mengejutkan karena pada tahun 2020, Google memindahkan operasi manufakturnya dari Tiongkok ke Vietnam. Namun yang lebih menarik adalah klaim dari tipster bahwa perangkat Pixel yang belum diketahui namanya akan dibalut dengan bahan keramik.

Google telah menggunakan plastik, kaca, dan logam pada ponselnya, tetapi belum pernah mencoba bahan keramik. Jadi, jika klaim tipster benar-benar terjadi, kita mungkin akan segera melihat ponsel Pixel pertama dengan bahan keramik.

Detail mengenai Pixel berbasis keramik masih belum diketahui. Namun tipster menyatakan bahwa ponsel itu akan menampilkan layar 2K dengan punch-hole di tengah untuk kamera selfie. Ponsel ini akan ditenagai oleh chipset Tensor 2 yang juga ditemukan di ponsel Pixel 7 mendatang.

Dilansir dari Gizmochina (8/8), perangkat tersebut dikatakan memiliki kamera 50 MP dan lensa periskop. Tipster juga menyebutkan bahwa ponsel ini akan menggunakan sensor Sony IMX787 64 MP untuk telefoto.

Share
×
tekid
back to top