sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
Rabu, 07 Apr 2021 11:07 WIB

Galaxy Z Fold3 bakal punya layar sekunder kecil

Samsung Galaxy Z Fold3 dikabarkan akan memiliki layar luar yang kecil, berukuran 5,4 inci dengan resolusi 816 x 2260 piksel.

Galaxy Z Fold3 bakal punya layar sekunder kecil
Source: Gizmochina

Samsung Galaxy Z Fold3 kini dikabarkan akan hadir dengan layar luar yang sangat kecil, jauh lebih kecil dari pendahulunya. Dilansir dari GSM Arena (7/4), bila rumor tersebut benar maka perangkat akan menggunakan layar luar 5,4 inci dengan resolusi 816 x 2260 piksel. 

Diketahui layar tersebut memiliki resolusi yang sama dengan layar luar Galaxy Z Fold2, hanya saja dalam tampilan yang jauh lebih kecil. Mengingat layar luar Galaxy Z Fold2 berukuran 6,23 inci. Kabarnya Galaxy Z Fold3 akan sedikit memperluas ukuran layar dalam dari 7,6 inci menjadi 7,7 inci. 

Kabarnya Samsung akan menggunakan layar dari Samsung Display, baik untuk seri Galaxy Z Fold3 maupun Galaxy Z Flip3. Pada seri Galaxy Z Flip3 dikabarkan akan memiliki layar bagian dalam berukuran 6,8 inci dan layar luar berukuran 1,9 inci. 

Sebelumnya telah terdapat rumor bahwa Galaxy Z Fold3 akan tersedia dalam warna hitam dan hijau. Terdapat pula kemungkinan tambahan warna lainnya, meski belum diketahui. Selain itu, smartphone lipat tersebut juga akan dibekali teknologi kamera di bawah layar, dukungan S Pen dengan slot khusus. 

Samsung Galaxy Z Fold3 kabarnya hanya akan memiliki satu varian penyimpanan internal sebesar 256GB. Smartphone lipat tersebut juga akan menjalankan sistem operasi Android 11 berbasis interface One UI 3.5. Sayangnya hingga saat ini belum diketahui kapan Samsung akan meluncurkan seri Galaxy Z Fold3. 

Share
×
tekid
back to top