sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
Kamis, 08 Jun 2023 12:26 WIB

Gak tanggung-tanggung! LG rilis tablet dengan perlindungan koper

StanbyME Go ('Stan', bukan 'Stand'), layar portabel yang terpasang di dalam koper yang bisa dibawa ke mana-mana.

Gak tanggung-tanggung! LG rilis tablet dengan perlindungan koper

Dalam hal melindungi smartphone atau tablet, perusahaan teknologi biasanya memilih tempered glass yang keras atau mengandalkan pihak ketiga untuk menjual casing pelindung. LG, di sisi lain, memutuskan untuk membawanya ke level lain dengan meletakkan seluruh tablet ke dalam koper. 

Ini disebut StanbyME Go ('Stan', bukan 'Stand'), layar portabel yang terpasang di dalam koper yang bisa dibawa ke mana-mana. Hal pertama yang akan menarik perhatian orang-orang ketik melihat perangkat ini adalah ukurannya yang tidak kecil. 

Layarnya sendiri berukuran sekitar 26 inci secara diagonal minus bezel (tepatnya 680mm). Saat terbuka, seluruh pengaturan berukuran tinggi hampir 30 inci dan lebar 26 inci (729 x 670 mm). 

Penutupnya, yang berupa koper, berukuran kira-kira 26 x 17 x 4,5 inci (670 x 433 X 119 mm). Secara keseluruhan, perangkat ini memiliki berat hampir 12,7 kg. 

StanbyME Go mendukung tiga konfigurasi terpisah. Pertama, tablet dapat berdiri, dengan penyangga bawaannya, secara horizontal dalam mode lanskap. Ini juga dapat diputar secara vertikal ke mode potret. 

Terakhir, tablet dapat diletakkan secara datar seperti mode meja sehingga pengguna dapat bermain catur di atasnya atau memutar musik melalui aplikasi pemutar rekaman. 

Dengan membuka kasing atau penutup koper, layar akan menyala secara otomatis. Sedangkan srbaliknya, menutup kasing akan mematikan layar. 

Layarnya sendiri menggunakan panel LED dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel) dan refresh rate 60Hz. Tablet juga mendukung HDR10 dan Dolby Vision untuk sedikit meningkatkan kualitas layar. 

Perangkat ini juga memiliki audio yang cukup baik, menggunakan dua speaker empat saluran dengan Dolby Atmos untuk suara surround yang imersif. LG memasarkan StanbyME Go sebagai sesuatu yang bisa dibawa kemana-mana, jadi masuk akal untuk melengkapi tablet dengan driver yang kuat yang dapat meredam kebisingan sekitar. 

Fitur penting lainnya termasuk pengenalan suara langsung sehingga pengguna dapat memberikan perintah dan berbagi layar seluler untuk mengirimkan konten dari smartphone ke StanbyME Go.  

Periferal seperti pengontrol PS5 juga dapat dihubungkan melalui Bluetooth, tetapi detail pasti tentang judul yang didukung tidak tercantum. 

Saat ini, LG StanbyME Go eksklusif tersedia di Korea Selatan dengan harga sekitar USD900 (Rp13,4 jutaan). Tidak diketahui apakah perusahaan memiliki rencana untuk meluncurkan perangkat secara global.

Tag
Share
×
tekid
back to top