sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
Selasa, 27 Apr 2021 11:48 WIB

Begini spesifikasi baterai Galaxy S21 FE

Samsung Galaxy S21 FE dikabarkan akan dibekali baterai berkapasitas 4.370 mAh dengan nomor model EB-BG990ABY.

Begini spesifikasi baterai Galaxy S21 FE
Source: Voice.com

Sebelumnya terdapat rumor Samsung sedang mengerjakan Galaxy S21 FE, yang menjadi penerus seri Galaxy S20 FE tahun lalu. Kini bocoran terbaru mengungkapkan bahwa Galaxy S21 FE akan menggunakan baterai dengan nomor model EB-BG990ABY. 

Dilansir dari GSM Arena (27/4), baterai tersebut akan memiliki kapasitas 4.370 mAh, yang serupa dengan kapasitas baterai Galaxy S20 FE. Namun dibandingkan dengan jajaran Galaxy S21 lainnya, varian FE akan mendapatkan kapasitas baterai lebih besar dari Galaxy S21, tapi lebih kecil dari seri Galaxy S21+ dan Galaxy S21 Ultra.

Menurut rumor sebelumnya, Galaxy S21 FE mendatang akan menampilkan layar 6,4 inci dan dibekali kamera selfie beresolusi 32MP yang ditempatkan dalam punch hole. Kabarnya Samsung akan meluncurkan smartphone tersebut dalam varian warna Abu-abu/Silver, Hijau, Ungu, dan Putih. 

Selain itu, desain smartphone mendatang ini juga akan mirip dengan Galaxy S21. Kabarnya Samsung Galaxy S21 FE juga akan berukuran 155,7 x 71,45 x 7,9mm, lebih besar dibandingkan seri Galaxy S21 dan lebih kecil dari pendahulunya Galaxy S20 FE. Acara peluncuran Galaxy S21 FE dikabarkan akan berlangsung pada tanggal 19 Agustus, sehingga kita masih harus sabar menunggu untuk mendapatkan informasi lebih banyak mengenai smartphone tersebut. 

Share
×
tekid
back to top