sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Kamis, 11 Apr 2019 11:43 WIB

Begini penampakan Galaxy A20e

Baru-baru ini terdapat bocoran gambar versi lebih kecil dari Galaxy A20, yang disebut sebagai Galaxy A20e.

Begini penampakan Galaxy A20e
Source: Gizmochina

Samsung belum lama ini telah memperkenalkan Galaxy Tab S5e dan Galaxy S10e. Diketahui bahwa penggunaan tambahan e pada penamaan produk berasal dari "Essential", yang berarti harga lebih ekonomis dan model yang lebih kecil dari perangkat utama. Kini terdapat bocoran gambar dari versi lebih kecil dari Galaxy A20, yang disebut sebagai Galaxy A20e.

Dilansir dari Gizmochina (10/4), Galaxy A20e akan menampilkan layar LCD 5,84 inci, yang lebih kecil dari Galaxy A20 dengan Amoled 6,4 inci. Namun, smartphone ini akan tetap memiliki resolusi layar 1560 x 720 piksel. Galaxy A20e akan ditenagai chipset Exynos 7884 yang dikolaborasikan dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB. Tentunya ruang penyimpanan akan bisa diperluas hingga 512GB.

Ini adalah gambar dari Samsung Galaxy A20e mendatang

Source: Gizmochina

Untuk kamera utama, Galaxy A20e dibekali sensor ganda beresolusi 13MP aperture f/1.9 dan 5MP ultra-wide angle. Kamera selfie-nya terletak di bagian notch layar dengan resolusi 8MP. Samsung juga membekali smartphone ini dengan pemindai sidik jari pada bodi belakangnya sebagai sistem keamanan.

Dikabarkan smartphone ini juga akan menjalankan sistem operasi Android 9 Pie dengan One UI. Untuk baterainya akan memiliki kapasitas 3000 mAh, yang mendukung pengisian daya cepat 15W. Samsung juga akan menghadirkan dua varian warna, yakni Putih dan Hitam. Sayangnya hingga kini belum terdapat bocoran harga yang akan dibanderol dan tanggal perilisan untuk smartphone ini.

Share
×
tekid
back to top