sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Selasa, 11 Okt 2022 14:11 WIB

4 hal yang membuat smartphone lipat lebih asik digunakan

Dengan menggunakan Samsung Galaxy Z Flip4 5G, kalian akan mendapatkan pengalaman penggunaan smartphone yang lain dari yang lain.

4 hal yang membuat smartphone lipat lebih asik digunakan

Dewasa ini, semakin banyak vendor smartphone yang mulai menjual perangkat lipat di pasar Indonesia. Namun tampaknya, masih cukup banyak masyarakat yang menemukan kenikmatan menggunakan perangkat lipat jika dibandingkan dengan smartphone dengan form factor candybar.

Eits, jika kalian salah satu yang memiliki pemikiran ini, sepertinya kalian harus membaca artikel ini sampai habis. Soalnya, kami akan membahas empat hal yang membuat smartphone lipat lebih asik digunakan.

Perangkat yang akan kami bahas kali ini adalah Samsung Galaxy Z Flip4 5G. Untuk saat ini, perangkat ini menjadi perangkat smartphone layar flip yang resmi masuk ke Indonesia.

MX Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus mengatakan fitur pertama yang hadir di perangkat ini adalah mengubah perangkat ini menjadi laptop nano dengan Flex Mode panel.

“Dengan menggunakan fitur yang satu ini, pengguna tidak hanya dapat menampilkan dua pekerjaan di satu layar. Namun kita dapat merubah salah satu bagian layar lipat ini sebagai mouspad dan lainnya,” kata Verry dalam acara Galaxy Z Fold4 & Z Flip4 5G Flex ground trip di Bali, (10/10).

“Fungsi ini bisa digunakan untuk berbagai aplikasi populer seperti browser, platform streaming, media sosial, video conference, dan aplikasi-aplikasi di bawah naungan Samsung, jadi pengguna bisa menikmati kemudahan menggunakan Flex Mode di berbagai aktivitas.”

Selain memberikan fungsi navigasi ke Multi Window yang lebih praktis, Galaxy Z Flip4 5G juga bikin navigasi saat pakai Flex Mode jadi lebih mudah berkat Flex Mode Panel. Dalam hal ini, pengguna bisa mengoperasikan Galaxy Z Flip4 5G menggunakan Flex Mode Panel yang ada di layar bagian bawah tanpa mengganggu tampilan aplikasi yang mereka buka di layar bagian atas.

Dengan fitur tersebut, pengguna bisa cek notifikasi, ambil screenshot dari tampilan aplikasi yang sedang dibuka, atur tingkat kecerahan layar, serta atur volume cukup dengan tap ikon dari tiap-tiap fungsi yang tersedia tanpa perlu buka quick panel atau tekan tombol fisik.

Pada Samsung Galaxy Z Flip4 5G juga terdapat fitur bernama Edge Panel. Edge Panel adalah panel semi transparan di tepi layar yang memberi akses cepat ke aplikasi, kontak, widget, hingga tools yang pengguna suka hanya dalam 1-2 kali swipe tanpa bolak-balik menu, home screen, atau app drawer terlebih dahulu.

Fitur ini memang sudah tersedia di smartphone Samsung lain. Tapi, fitur ini akan lebih bermanfaat saat digunakan di Galaxy Z Flip4 5G. Pengguna bisa membuka Instagram di layar baru saat sedang streaming video di YouTube.

Pengguna bisa buka Edge Panel dan drag ikon Instagram ke layar, lalu layar akan otomatis menjalankan Multi Window dalam mode split screen. Bahkan, pengguna masih bisa tambah satu lagi jendela aplikasi secara pop-up screen–jadi total perangkat ini bisa menampilkan 3 aplikasi sekaligus.

Dengan hadirnya layar lipat, Galaxy Z Flip4 5G juga mendukung fitur Multi Window. Cara penggunaan juga cukup mudah. Pengguna hanya cukup swipe pakai dua jari dari bagian bawah layar, lalu Galaxy Z Flip4 5G akan otomatis menjalankan mode split screen atau pop-up view.

Nah yang terakhir ada fitur FlexCam. Fitur ini memungkinkan pengguna melakukan pengambilan gambar dalam posisi yang cukup menantang. Dan saat menggunakan Flex Mode, pengguna bisa memfoto makanan sambil duduk. 

Cukup buka kamera, atur Flex Mode pada 90 derajat, dan geser viewfinder ke bagian bawah. Selanjutnya pengguna tinggal arahkan kamera ke makanan dan kalian bisa melihat hasil foto secara mudah.

Untuk kalian yang ingin membeli Galaxy Z Flip4 5G, harganya juga cukup terjangkau kok. Galaxy Z Flip4 5G bisa kalian miliki dengan harga Rp13.999.000 untuk varian 8GB/128GB, Rp14.999.000 untuk varian 8GB/256GB, dan Rp16.999.000 untuk vairan 8GB/512GB.

Ketiga varian ini hadir dalam pilihan warna Bora Purple, Graphite, Pink Gold, dan Blue. Samsung pun memberi berbagai penawaran spesial untuk pembelian Galaxy Z Flip4 5G.

Konsumen bisa menikmati keuntungan senilai total lebih dari Rp4.400.000 yang terdiri dari cashback hingga Rp1.000.000 untuk Purchase with Purchase dan Trade In, paket data hingga 840GB yang berlaku 12 bulan, cashback dari mitra bank hingga Rp750.000, 1 Year Full Protection by Samsung Care+ senilai Rp2.739.000, serta cicilan 0% hingga 24 bulan. 

Samsung pun berkolaborasi dengan brand lokal kekinian, meliputi BYO, ELLA & GLO, dan Shining Bright, untuk menghadirkan kemasan produk berdesain khusus.

Share
×
tekid
back to top