sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Jumat, 03 Sep 2021 12:06 WIB

Sistem AI ini bisa deteksi pengendara siap kontrol mobil otonom

Sistem menggunakan algoritma berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk menetapkan pose tubuh pengemudi dan penumpang lain.

Sistem AI ini bisa deteksi pengendara siap kontrol mobil otonom
M. Zentsch/Fraunhofer IOSB

Meskipun sudah ada pengembangan mobil otonom, kendaraan ini masih perlu secara berkala meminta pengemudi untuk mengendalikan kendaraan secara manual. Sebuah sistem terbaru bisa memeriksa apakah pengemudi dapat melakukannya, dengan memantau apa yang mereka sedang lakukan.

Saat ini sedang dikembangkan oleh Fraunhofer Institute Jerman untuk sistem otonom, teknologi tersebut dirancang untuk bekerja dengan kamera yang terletak di dalam kabin kendaraan. Ini juga bisa berupa kamera cahaya biasa, kamera inframerah, atau kamera depth sensor 3D.

Video langsung dari perangkat tersebut dianalisa secara real-time oleh komputer terintegrasi. Sistem menggunakan algoritma berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk menetapkan pose tubuh pengemudi dan penumpang lain, dan kemudian mencocokkan pose tersebut dengan aktivitas yang diketahui seperti sedang terlibat dalam percakapan tatap muka, tidur, atau melihat jalanan. Dilansir dari New Atlas (3/9), sistem itu juga dapat mengenali objek yang mungkin menjadi sumber gangguan, seperti ponsel.

Dalam situasi di mana pengemudi perlu mengambil alih kendali – seperti jika kendaraan mendekati zona pembangunan jalan – sistem akan memperingatkan, dan juga memeriksa bahwa mereka siap melakukannya. Jika sistem mendeteksi pengemudi sedang tidak siap, maka sistem akan menghitung berapa lama waktu yang dibutuhkannya untuk mengembalikan perhatian ke jalan, berdasarkan aktivitas pengendara yang sedang berlangsung. Kemudian menahan untuk melepas kendali, menunggu hingga pengendara siap.

Tidak ada pengambilan video yang direkam. Ini juga tidak dikirimkan ke kendaraan, jadi masalah privasi tidak perlu menjadi perhatian.

Selain itu, setelah teknologi dikembangkan lebih lanjut, sistem juga dapat digunakan untuk mengenali gerakan tangan yang dilakukan pengemudi ke mobil. Misalnya, jika pengendara mengatakan “parkir di sana” dan menunjuk ke arah tertentu, maka sistem dapat mengetahui ke mana mereka menunjuk.

Share
×
tekid
back to top