sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
Sabtu, 23 Mei 2020 18:25 WIB

NASA dan SpaceX akan terbangkan astronot ke ISS pekan depan

NASA dan SpaceX menyatakan siap untuk menerbangkan astronot ke ISS pekan depan menggunakan roket Falcon 9 dan kapsul Crew Dragon.

NASA dan SpaceX akan terbangkan astronot ke ISS pekan depan
Source: Twitter/ Bob Behnken

NASA dan SpaceX akhirnya siap untuk melakukan penerbangan dengan awak ke ISS (International Space Station). Peluncuran itu sendiri akan dilakukan pekan depan meski pandemi corona masih terus menghantui. 

Untuk diketahui, ini merupakan penerbangan pertama yang dilakukan di AS semenjak program shuttle luar angkasa NASA berakhir di tahun 2011. Sejak saat itu, dalam setiap peluncuran, NASA menggunakan kapsul Soyuz milik Rusia. 

Dilansir dari Engadget (23/5), NASA dan SpaceX mengonfirmasi bahwa mereka telah siap melakukan peluncuran. Steve Jurczyk, Associate Administrator NASA menyebut mereka telah melakukan peninjauan mendalam terhadap semua sistem dan risiko. Berangkat dari peninjauan itu, mereka memutuskan akan melakukan penerbangan pada 27 Mei mendatang. 

Dalam peluncuran itu, roket SpaceX, yakni Falcon 9 dan kapsul Crew Dragon akan membawa astronot ke ISS. Roket dan kapsul itu saat ini sudah disiapkan Kennedy Space Center 39A, tempat peluncurannya. Nantinya ada dua orang astronot yang akan diberangkatkan ke ISS. 

Sebagaimana diketahui, selama beberapa tahun belakangan, SpaceX gencar melakukan uji coba kelayakan Crew Dragon untuk membawa astronot ke luar angkasa. Sejumlah uji coba sudah dilakukan. SpaceX sendiri baru saja menyalakan tahapan pertama Falcon 9 sebagai bagian dari tes yang dibutuhkan sebelum meluncur. Kendati begitu, uji coba terakhir, yang akan berlangsung pada 25 Mei, masih harus dilakukan untuk mendapatkan data terakhir. 
 

Share
×
tekid
back to top