sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
Selasa, 28 Mei 2019 13:27 WIB

AI buatan Microsoft ini hanya butuh sedikit latihan

Microsoft berhasil mengembangkan teknologi AI baru yang mengubah teks menjadi suara. Menariknya, AI ini hanya butuh sedikit latihan dari seluruh AI yang pernah ada.

AI buatan Microsoft ini hanya butuh sedikit latihan
Source: Google

Microsoft berhasil mengembangkan artificial intelligence yang hanya membutuhkan sedikit latihan sebelum siap dipakai. Ini merupakan fitur terbaru dari teknologi text-to-speech yang sudah ada saat ini. Microsoft mengembangkan AI itu bersama dengan para peneliti dari Tiongkok.

Dilansir dari Ubergizmo (28/5), setelah melakukan percobaan dengan 200 sampel suara, akhirnya Microsoft mampu menciptakan suara AI yang terdengar realistis. Hal ini dapat dilakukan dengan mengandalkan Transformers.

Untuk diketahui, Transformers merupakan arsitektur jaringan saraf yang dibuat untuk mengenali bahasa, seperti fungsi penerjemah, pembentukan bahasa/kalimat dan menjawab pertanyaan. Kecerdasan buatan ini diperkenalkan Google pada tahun 2017 lalu.

Dengan menggunakan Transformers, proses informasi dari teks menjadi kata dinilai lebih efisien ketimbang metode lainnya. Sejauh ini, hasil uji coba itu menunjukkan bahwa model baru AI ini mampu mencatat skor 99,84% untuk kejelasan kata. Hasil uji coba itu bahkan sudah dipublikasikan. Kendati begitu, suara yang dihasilkan masih mencerminkan suara sebuah robot.

Meski masih terdengar seperti sebuah robot, namun intonasi dan kata yang direproduksi AI ini sudah jauh terdengar realistis. Teknologi ini mungkin hampir sama meyakinkannya seperti Google Duplex. Tetapi perlu diperhatikan, dengan semakin realistisnya suara yang dihasilkan AI, maka potensi penyalahgunaan semakin besar. Saking realistisnya, orang akan semakin sulit membedakan berita palsu yang disebarkan pihak tidak bertanggung jawab dengan menggunakan model kecerdasan buatan seperti ini.

Share
×
tekid
back to top