sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Senin, 22 Okt 2018 10:45 WIB

Pria ini bisa raup Rp7,5 miliar dari Fortnite

Di balik senyumnya yang ramah, pria 27 tahun itu adalah seorang pemain Fortnite berbahaya yang dikenal sebagai "Immarksman".

Pria ini bisa raup Rp7,5 miliar dari Fortnite
source :Techspot

Hari-hari Nick (27), seperti halnya pria lainnya. Ia bangun pukul 9 pagi. Kemudian ia mendiskusikan bisnis dengan rekan setimnya. Lalu segera mengerjakan video YouTube. Ia selesai mengerjakan video YouTube-nya pukul tiga sore. Barulah ia streaming bermain gim dari pukul 5 sore sampai 10 malam.

Nick bermain gim selama 4-5 jam sehari. Sepertinya waktu bermainnya tak beda dengan pemain lain. Akan tetapi apa yang ia lakukan cukup brutal.

"Saya tidak keluar bermain dengan teman saya. Saya streaming setiap hari," ujarnya.

Kalau ada pembaruan dalam Fortnite, hari-harinya bakal lebih panjang lagi. Ia akan bangun pukul tiga dini hari, lalu bergegas membuat video mengenai pembaruan tersebut.

"Ini yang membuat kanal (YouTube) saya lebih baik dari yang lainnya," katanya.

Nick mendapatkan konsol gim pertamanya, Nintendo 64 di umur enam tahun. Suatu hari saat dia sudah beranjak sekolah, ia menemukan ayahnya menjual Xbox Nick, demi menghentikan kecanduan Nick terhadap gim. Ia tidak bermain gim selama dua tahun setelah itu.

Ketika umurnya 14 tahun, ia mendapatkan pekerjaan dan mampu membeli Xbox-nya sendiri. Ayahnya tidak suka dengan itu.

Setelah pindah dari basement ibunya, ia tidak pernah tahu kalau akan mendapatkan uang dari bermain gim. "Saya benar-benar melakukan semuanya karena saya suka melakukan itu," ujarnya.

Ia akhirnya berhasil mendiskusikan karir profesionalnya bersama Des Moines Register dan Yahoo Finance. Dengan melakukan live streaming di YouTube, seperti yang ia lakukan, gamer sepertinya mampu menghasilkan uang. Biasanya para gamer-streamer sepertinya bekerjasama dengan Multi-Channel Network (MCN) yang bertindak sebagai agen para gamer. MNC inilah yang memberitahu mereka apa yang harus dilakukan para gamer untuk meraih pundi-pundi.

Tak hanya di YouTube, saluran streaming Twitch malah membayar para gamer seperti Nick lebih baik. Twitch membuat skema berlangganan dengan harga rata-rata USD5 per bulannya. Kreator seperti Nick mendapatkan persentase keuntungan di kanal tersebut. Mereka juga bisa dapat tambahan ketika bermain bersama fans mereka.

Nick a.k.a 'Immarksman' pun menjadi profesional gamer dalam sebuah tim esport, Counter Logic Gaming. Dengan timnya berhasil meraup USD300 -USD500 ribu setahun, atau sampai Rp7,5 miliar. Ia bahkan tidak sadar kalau ia kini jadi salah satu elit.

Share
×
tekid
back to top