sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
Rabu, 05 Jun 2019 10:00 WIB

Ingin saingi Pokemon Go, Square Enix hadirkan Dragon Quest Walk

Dragon Quest Walk akan meluncur dalam versi beta tertutup pada 11 Juni. Namun, sejauh ini gim hanya dikonfirmasi di Jepang.

Ingin saingi Pokemon Go, Square Enix hadirkan Dragon Quest Walk
Source: Square Enix via Engadget

Square Enix baru saja mengumumkan gim berbasis augmented reality (AR) dengan gaya gim Pokemon Go. Gim baru tersebut diberi nama Dragon Quest Walk yang akan mencakup tantangan untuk mengunjungi lokasi dunia nyata untuk menyelesaikan pencarian. Dilansir dari Engadget (3/6), trailer gim tersebut menampilkan campuran melawan monster tentakel dalam pertempuran berbasis giliran dan bertemu teman-teman yang unik.

Para pemain juga akan dapat membangun dan menghias ruang virtual dengan item yang dikumpulkan melalui tantangan dan pencarian gim. Dragon Quest Walk akan meluncur dalam versi beta tertutup pada 11 Juni. Namun, sejauh ini gim ini hanya dikonfirmasi hadir di Jepang sehingga pemain internasional terpaksa menunggu rilisannya.

Seri Dragon Quest sebelumnya, gim baru ini fokus pada Role Playing Games (RPG), seperti Dragon Quest XI yang yang bertandang ke konsol Nintendo Switch awal tahun ini. Seri Walk akan menjadi gim pertama dalam seri yang akan dirilis hanya pada platform perangkat pintar, dan akan tersedia di sistem operasi Android dan iOS. Gim terbaru tersebut juga dapat dikaitkan dengan Dragon Quest XII mendatang.

Meskipun reaksi di Jepang secara luas mendapat respon positif, Gamespot melaporkan bahwa beberapa pakar industri gim kurang terkesan. Dragon Quest Walk tidak lain adalah “peniru Pokemon Go,” menurut konsultan industri gim Jepang, Dr. Serkan Toto.

Sejak Pokemon Go menjadi sensasi di seluruh dunia setelah meluncur pertama kali tahun 2016, gim ini melahirkan berbagai peniru. WB Games bahkan menyewa pengembang gim Pokemon Go, Niantic, demi membuat gim eksplotasi AR berjudul Harry Potter: Wizards Unite.

Share
×
tekid
back to top