sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
Rabu, 18 Mar 2020 12:01 WIB

Disney tunda penayangan film Black Widow

Disney telah menunda jadwal penayangan film Black Widow karena penyebaran virus corona, dan belum diketahui kapan akan ditayangkan.

Disney tunda penayangan film Black Widow
Source: The Verge

Disney telah menunda perilisan film "Black Widow" garapan Marvel Studios karena penyebaran virus corona di berbagai negara. Dilansir dari The Verge (18/3), "Black Widow" pada awalnya direncanakan rilis pada 1 Mei, dan kini studio belum menetapkan jadwal perilisan terbaru untuk film ini. 

"Black Widow" telah mengikuti film lainnya yang mengalami pengunduran jadwal tayang. Termasuk film "New Mutants", "Mulan", dan "Antlers" yang telah ditunda oleh Disney pada minggu lalu. "Black Widow" juga seharusnya sebagai pembuka dari fase keempat di Marvel Cinematic Universe dan direncanakan menjadi film besar pertama dalam waralaba, setelah film "Avengers: Endgame" dan "Spider-Man: Far From Home". 

Selama beberapa minggu terakhir, diketahui beberapa film box office telah menunda jadwal penayangannya karena virus corona. Seperti judul "No Time to Die", yang menjadi film terbaru dari waralaba James Bond dan sekarang direncanakan tayang pada bulan November. Universal juga telah menetapkan jadwal perilisan terbaru untuk film "Fast & Furious 9 (F9)" menjadi 2 April tahun 2021 mendatang. 

Di sisi lain, "Black Widow" disutradarai oleh Cate Shortland. Sedangkan naskahnya ditulis oleh Jac Schaeffer dan Ned Benson. Aktris Scarlett Johansson juga kembali berperan sebagai Natasha atau Black Widow. Film ini turut diperankan oleh David Harbour, Florence Pugh, O-T Fagbenle, dan Rachel Weisz. 

Share
×
tekid
back to top